Halo salam otomania, kali ini ada kabar baik khusus bagi pengguna kendaraan Mazda terbaru khususnya yang memiliki teknologi Skyactive (mazda 2, mazda 6, CX-5) bahwa saat ini kami memiliki solusi untuk menaikkan power dan torsi tanpa pemasangan alat yang harus merusak atau bypass kabel pada ECU. Solusi ini kerap disebut dengan istilah "Reflash" atau "Remapping". Dengan cukup membaca dan menulis langsung pada ECU melalui port OBD2. Tentu akan terlintas di pikiran Anda, apakah hal ini akan merusak ECU? tentu saja tidak. Karena yang ditulis hanya sebagian kecil file di dalam ECU. ECU (Engine Control Unit) merupakan komputer yang mengatur kinerja sebuah kendaraan, ibaratnya sebuah otak yang menangani seluruh kinerja organ dan fungsi pada manusia.
Reflash atau Remapping itu adalah sebuah proses perubahan parameter data pada ECU yang menangani proses pembakaran pada ruang mesin seperti timing ignition, fuel pressure, AFR, cam timing, dsb sehingga dapat kita dapatkan potensi yang terselubung pada mesin. Besaran power yang didapat itu sangat bergantung pada kondisi mesin baik dari kualitas bahan bakar, suhu, kelembapan, dsb. Selain itu akan muncul juga sebuah pertanyaan, Apakah ini menggugurkan warranty mobil? Perlu kita ketahui bahwa segala bentuk modifikasi pada sebuah mobil diluar tindakan bengkel resmi pasti akan menggugurkan warranty. Namun proses reflash atau remapping ini sama sekali tidak ada pemasangan alat atau merusak kabel yang dapat terlihat pada saat dilakukan pemeriksaan oleh pihak ATPM. Jadi tidak perlu khawatir saat melakukan servis rutin ke bengkel resmi.
Berikut ini adalah hasil dari proses reflash atau remapping pada kendaraan Mazda CX-5 tahun 2014 dengan mesin Skyactive-G berkapasitas 2500cc. Proses pengambilan data kurang lebih 1 jam dan setelah itu mobil dapat dipergunakan kembali sembari menunggu proses penyempurnaan parameter sektor pembakaran. Jadi mobil sama sekali tidak perlu ditinggal atau menginap sehingga tidak mengganggu produktivitas Anda.
Perlu diketahui pula bahwa tujuan utama dari proses reflash atau remapping adalah menggali potensi tersembunyi pada mesin dengan resource dan kondisi yang real saat ini. Kenaikan power yang didapat sangat tergantung dari kualitas bahan bakar, oleh sebab itu kami selalu menganjurkan penggunaan bensin oktan tinggi (minimal RON 95) untuk hasil yang maksimal. Pada hasil kali ini berhasil digali power sekitar 10HP dan torsi sebesar 15Nm. Sebuah hasil yang cukup signifikan pada sebuah mesin Naturally Aspirated. Kondisi mobil ini dalam keadaan standard kecuali penggunaan filter K&N.
Jika Anda berminat untuk menggali potensi terselubung pada mobil Mazda Anda, jangan ragu untuk menghubungi kami di 0812 8211190 (Whatsapp, Line, Telegram).
BECAUSE IN MAZDA....DRIVING MATTERS!