Halo para pecinta otomotif, pada kesempatan ini saya hendak sharing untuk hasil pemasangan RaceChip varian tertinggi, Ultimate pada kendaraan Mercedes Benz W212 E200 CGI tahun 2010. Pada awalnya customer tertarik dengan varian Pro2, namun setelah kami jelaskan perbedaan dan kelebihan yang ada, akhirnya pilihan jatuh pada varian Ultimate. Dengan selisih harga yang tidak terlalu besar, tetapi kemampuan proses datanya jauh lebih mumpuni yang berdampak pada output power yang lebih besar dan lebih responsif.
Berikut adalah komparasi varian Pro2 dengan Ultimate*
RaceChip Pro2 | RaceChip Ultimate | ||
---|---|---|---|
Kenaikan Power | hingga 30% | hingga 31% | |
Kenaikan Torsi | hingga 20% | hingga 26% | |
Processor | STM8 (24Mhz) | ARM Cortex III (48Mhz) | |
Core size | 8 bit | 32 bit | |
Kecepatan Data | 24 juta/detik | 48 juta/detik | |
Socket | FCI Automotive | FCI Automotive | |
Casing | Plastik Fibre-glass, tahan panas, kedap air |
Plastik Fibre-glass, tahan panas, kedap air |
|
Dimensi (cm) | 9,2 x 10,4 x 3,6 | 11,5 x 10,0 x 4 |
Dari hasil diatas, jelas terlihat keunggulan varian Ultimate ketimbang Pro2. Apalagi untuk jenis kendaraan yang menggunakan 3 channel input (seperti mesin BMW terbaru) maka hanya varian Ultimate yang dapat digunakan. Pada mesin Mercedes E200 CGI (M270DE) ini masih menggunakan 2 channel input yakni MAF sensor dengan MAP sensor. Dengan sistem pemasangan yang Plug n Play maka dalam tempo kurang dari 20 menit, modul RaceChip berhasil terpasang. Di samping itu customer kami juga memasang RaceChip Response Control, sebuah modul yang berfungsi memanipulasi data throttle ke ECU sehingga menghasilkan akselerasi yang lebih spontan. Berikut cuplikan foto-fotonya.
Jadi tunggu apalagi, maksimalkan kemampuan kendaraan Anda hanya dengan satu langkah mudah. Hubungi kami untuk informasi lebih lanjut.
JUST PLUG IT... FEEL THE DIFFERENCE!
*Hasil performa sangat tergantung pada situasi dan kondisi kendaraan, kualitas bahan bakar dan suhu udara.